Rabu,12 Februari 2025
Pukul: 23:30 WIB

Targetkan 5 Kursi, PPP Resmi Daftarkan 35 Bacaleg ke KPU Kota Sukabumi

Targetkan 5 Kursi, PPP Resmi Daftarkan 35 Bacaleg ke KPU Kota Sukabumi

Minggu, 14 Mei 2023
/ Pukul: 15:20 WIB
Minggu, 14 Mei 2023
Pukul 15:20 WIB
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

SUKABUMISATU.COM – DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Sukabumi menjadi partai ke 11 yang mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi. Partai berlambang Kabah itu mendaftar pada Minggu (14/03/2023).

Ketua DPC PPP Kota Sukabumi, Ima Slamet, mengatakan pada perhelatan Pileg 2024 ini, sebanyak 35 orang Bacaleg telah resmi didaftarkan ke KPU Kota Sukabumi.

“Alhamdulillah, berkas 35 Bacaleg sudah diserahkan ke KPU Kota Sukabumi. Dari 35 itu, keterwakilan perempuan ada 36 persen,” ujar Ima Slamet.

Sebelumnya, PKS, PDI Perjuangan, NasDem, Demokrat, lalu PAN, Golkar, Partai Ummat, PBB, PKB, dan Partai Hanura sudah mendaftar ke KPU.

Baca Juga  Fikri Abdul Ajiz Daftar jadi Calon Wakil Bupati di PPP: Ikhtiar Dampingi Asep Japar

Ima menuturkan, ada pun jumlah kursi DPRD yang ditargetkan pada Pileg 2024 yaitu sebanyak 5 kursi DPRD. Ia mengaku bertekad akan mengembalikan kejayaan PPP di Kota Sukabumi ini.

“Semua partai politik pasti punya target dan optimis untuk meraih kursi DPRD. Kami pun begitu, berikhtiar semaksimal mungkin untuk meraih 5 kursi dewan,” ujar dia.

Dia menjelaskan, sebanyak 35 Bacaleg itu dari berbagai latar belakang, baik wajah lama maupun wajah baru.

“Bacaleg dari tahun ke tahun, kalau ada pergeseran dan pergantian wajah baru maupun wajah lama, itu hal yang biasa terjadi di partai manapun,” ungkapnya.

Baca Juga  Target Tambah Dua Kursi, Ketua DPC PKB Kabupaten Sukabumi: Kita Pakai Jalur Bumi dan Langit

Terlebih DPC PPP Kota Sukabumi membuka ruang selebar-lebarnya bagi siapapun yang akan maju dalam perhelatan lima tahunan ini.

Dia menambahkan, dengan begitu untuk mengembalikan kejayaan DPC PPP Kota Sukabumi dan meraih kursi itu. Ima menyebut memiliki strategi khusus yang manjur dan jitu, namun dirinya tidak menerangkan secara gamblang.

“Makanya di kami itu, ada dari berbagai latar belakang, mulai dari tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama, kader, politisi, milenial, dan lain sebagainya. Yang penting beragama Islam,” kata dia.

“Kalau strategi khusus sudah pasti ada, karena untuk meraih semua cita cita kita tidak hanya sebatas mimpi, tapi juga ikhtiar dan doa. Ini kan perang, maka tidak bisa saya sampaikan dengan gamblang di sinil,” tutup dia

Baca Juga  Bendahara PCNU Kabupaten Sukabumi Budi Zaboer Irawan Mantap Nyaleg Lewat PPP

Reporter: CR 1 | Redaktur: Mulvi Mohammad Noor

Related Posts

Add New Playlist