Rabu,4 Desember 2024
Pukul: 09:33 WIB

Terekam CCTV! Maling Gasak Dua Motor Sekaligus di Apotek Kimia Farma Cibadak Sukabumi

Terekam CCTV! Maling Gasak Dua Motor Sekaligus di Apotek Kimia Farma Cibadak Sukabumi

Jumat, 3 Maret 2023
/ Pukul: 19:09 WIB
Jumat, 3 Maret 2023
Pukul 19:09 WIB
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

SUKABUMISATU.COM – Komplotan maling menggasak dua unit sepeda motor sekaligus di halaman parkir belakang Kimia Farma Cibadak, di Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Aksi pencurian sepeda motor (curanmor) itu terekam kamera CCTV yang dipasang di apotek. Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (3/3/2023).

“Kejadiannya kira-kira sekitar pukul 02.00 WIB. Yang dicuri sepeda motor milik OB (office boy) dan motor inventaris,” kata Mega Yolista, Asisten Farmasi Kimia Farma Cibadak, dikonfirmasi sukabumisatu.com.

Dalam rekaman CCTV para pelaku terlihat mengintai suasana di sekitar apotek sebelum melakukan aksinya.

Seorang diantaranya mengenakan helm putih dengan perlahan membuka gerbang dan berjalan ke arah sepeda motor.

Pelaku terlihat dengan santai mengambil sepeda motor Honda Beat lalu mendorongnya ke luar. Pelaku kemudian kembali dan mencuri satu sepeda motor lainnya.

https://www.instagram.com/p/CpU3_ogv2Nc/

“Kalau dari rekaman sepertinya sekitar tiga orang,” kata Mega.

Mega mengatakan insiden pencurian sepeda motor ini terjadi untuk kali ketiga. Pihaknya pun merasa was-was karena tempat kerjanya rawan curanmor.

“Yang pertama motor pegawai, kemudian kejadian lagi motor pasien yang hilang. Ini kejadian ketiga, dua motor sekaligus yang hilang,” kata dia.

Hingga berita ini disusun, pihaknya belum melaporkan peristiwa pencurian itu ke polisi. Pihaknya baru membuat berita acara.

Reporter: Suhendi Soex | Redaktur: Mulvi Mohammad Noor

Related Posts

Add New Playlist