SUKABUMISATU.COM – Kehadiran figur Budi Zaboer Irawan sebagai bakal calon anggota legislatif (bacaleg) dinilai membawa dampak positif bagi Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Partai berlambang ka’bah ini diharapkan dapat kembali ‘merebut’ kursi DPR RI untuk Daerah Pemilihan Sukabumi.
Seperti yang diungkapkan Wakil Ketua Bidang Pemenangan Dapil DPC PPP Kabupaten Sukabumi, Andri Hidayana. Ia optimis PPP bisa kembali mendapat kursi DPR RI dari Dapil Sukabumi.
“PPP dipastikan merebut kursi yang hilang, nanti di Pemilu 2024,” kata Andri Hidayana kepada sukabumisatu.com, Rabu (1/2/2023).
Anggota Fraksi PPP di DPRD Kabupaten Sukabumi ini juga menegaskan, Budi Zaboer adalah sosok ‘kader’ PPP militan. Figur Budi Zaboer menjadi aset berharga bagi PPP.
Kehadirannya diyakini bisa melanjutkan kiprah politik kader PPP Sukabumi di tingkat nasional sepeninggal Almarhumah Reni Marlinawati.
“Beliau (Budi Zaboer) akan menjadi calon prioritas dengan nomor urut 1,” kata dia.
Kehadiran Ketua Umum Organisasi Massa Gasak 46 SC di PPP adalah bentuk estafet perjuangan politik dari orangtuanya. “Jadi secara pribadi saya bangga, beliau memang berasal dari salah satu keluarga besar pejuang PPP di Kabupaten Sukabumi,” kata dia.
Budi Zaboer Irawan resmi mendaftarkan diri sebagai bacaleg di Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Ia akan maju untuk pemilihan anggota DPR RI dari daerah pemilihan Sukabumi di Pileg 2024.
“Alhamdulillah DPP sudah menerima tiga keinginan yang saya minta sebagai syarat untuk membesarkan PPP sekaligus mengembalikan suara PPP di Kabupaten Sukabumi,” ujar Budi Zaboer kepada sukabumisatu.com.
Budi Zaboer datang ke Kantor DPP PPP di Jalan Pangeran Diponegoro, Jakarta didampingi Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi, Dedi Damhudi, dan Wakil Ketua DPW PPP Jabar Yusuf Fuad.
Di sana, mereka diterima langsung oleh Sekjen DPP PPP, Arwani Thomafi. (*)