SUKABUMISATU.COM – Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, mengatakan penyerapan anggaran di Kota Sukabumi merupakan salah satu yang terbaik berdasarkan penilaian Kemendagri. Hal tersebut disampaikan Kang Fahmi dalam Rakor Pengendalian Inflasi pada akhir bulan Oktober, Rabu 2 November 2022.
Rakor diselengarakan di Gedung Balaikota Sukabumi. Sebelumnya Fahmi lebih dulu menerima penyerahan penghargaan dari Menteri Keuangan di Balai Kota.
“Penyerapan anggaran yang baik akan berdampak pada masyarakat karena program pembangunan bisa berjalan sebagaimana yang diharapkan,” ujar Kang Fahmi.
Pada Rapat Koordinasi yang diadakan oleh Kementerian Dalam Negeri dan diikuti oleh daerah dengan realisasi APBD tertinggi dan terendah, kas tertinggi dan inflasi tertinggi, Pemerintah Kota Sukabumi juga masuk dalam jajaran Pemerintah daerah dengan realisasi pendapatan tertinggi karena capaiannya hingga bulan September 2022 adalah sebesar 75,34 persen.
Sedangkan ketika ditanya mengenai antisipasi kondisi global perekonomian pada tahun 2023 yang diprediksi memburuk, Kang Fahmi menjelaskan bahwa menurut Kementerian Keuangan, Indonesia merupakan salah satu negara yang masih dalam kondisi perekonomian yang kondusif meski hal ini akan dipengaruhi pula oleh kondisi diberbagai negara sekitar.
Oleh karenanya lanjut Fahmi dalam penyusunan penganggaran tahun 2023, Pemerintah Kota Sukabumi berupaya melakukannya sebaik mungkin dengan mengantisipasi prediksi kondisi perekonomian tersebut.
Sumber: Humas Pemkot Sukabumi