Rabu,4 Desember 2024
Pukul: 06:14 WIB

Hari Kelima Pencarian Pemotor Terjun ke Sungai Cipetir Sukabumi, Korban Belum Ditemukan

Hari Kelima Pencarian Pemotor Terjun ke Sungai Cipetir Sukabumi, Korban Belum Ditemukan

Senin, 24 April 2023
/ Pukul: 18:33 WIB
Senin, 24 April 2023
Pukul 18:33 WIB
Tim SAR gabungan melakukan pencarian lanjutan terhadap Baden Setiawan, Senin (24/4/2023).
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

SUKABUMISATU.COM – Tim SAR gabungan kembali melakukan pencarian terhadap Baden Setiawan (49), satu dari dua pemotor yang terjun ke Sungai Cipetir, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, beberapa waktu lalu. Pencarian di hari ke lima ini belum juga membuahkan hasil.

Proses pencarian dilakukan dengan cara penyisirian aliran Sungai Cipetir hingga ke pertemuan dengan Sungai Cimandiri. Tim menitik beratkan pencarian di alur sungai di Kampung Cibeureum, Desa Selawangi, Kecamatan Sukaraja.

Tim memperkirakan jenazah berada di lokasi tersebut karena terdapat sejumlah celah yang memungkinkan tubuh korban tersangkut. Tim juga mengerahkan mesin penyedot air untuk mempermudah pencarian.

“Tim membagi aliran sungai dengan menggunakan mesin penyeodot dan pipa untuk megurangi debit air sungai di sekitar lokasi pencarian,” ujar Daeng Sutisna, Manager Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sukabumi kepada sukabumisatu.com, Senin (24/4/2023).

Daeng menambahkan, tim juga mengerahkan rafting boat dalam upaya pencarian kali ini. Ia berharap upaya yang dilakukan Tim SAR dapat mempermudah proses pencarian sehingga korban bisa ditemukan.

Sementara itu, perwakilan keluarga korban Muhamad Anur (33), berharap korban segera ditemukan. Pihaknya juga berterimakasih kepada semua pihak yang membantu proses pencarian.

“Kami hanya bisa berharap keluarga kami itu segera ditemukan supaya kami ada kelegaan. Terimakasih banyak kepada semua pihak yang sudah membantu,” tukasnya.

Baden Setiawan terjun ke Sungai Cipetir setelah sepeda motor yang Ia tunggangi bersama satu korban lainnya yakni Ajis (35) tergelincir. Tubuh keduanya terlempar ke sungai dan terbawa arus yang saat itu sedang deras.

Warga setempat hanya berhasil menyelamatkan Ajis yang saat itu sudah terseret arus cukup jauh. Sementara Baden hingga kini belum ditemukan.

Untuk diketahui, Baden merupakan warga Kampung Pasirhalang Desa Langensari, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi.

Reporter: Iwan Akar | Redaktur: Mulvi Mohammad Noor

Related Posts

Add New Playlist